Langsung ke konten utama

Pembuka Calak

So, Cerita lebaran tahun  ini di tutup dengan cerita paling bahagia. Dimana pada akhirnya Satu diantara genk densus 88 berhasil memulainya. Yes, Memulai cerita Indah dengan si dia pasangan halalnya. Ceileee !!

Sebutan Densus 88 dicetus oleh ketua jurusan kami. Ya, Densus 88 ini adalah genk saya ketika Kuliah. Sebenarnya genk ini tidak pernah mencetuskan nama atau berikrar siapa yang menjadi ketua,bendahara apalagi juru bicara hahaha. Dulu waktu awal-awal kuliah ada salah seorang juga yang menyebutkan kami "The Mukjizat". Biarlah banyak sebutan yang pasti kami terdiri dari 8 gadis-gadis yang kece yaitu Cindy Al Kindi, Desy Hervina Sari, Fitri Hidayati Sinaga, Hilda Ayu Marlina, Kharismayanti, Sally Irvina Ritonga, Seri Dermayu Siregar dan Tian Havwini *saya urut sesuai Abjad :D 
Kala masih mahasiwa dari atas kiri ( Wini,Hilda,Fitri, Isma*jilbab biru*, saya,Ayu, Desy*paling depan kiri* dan Cindy)
Mungkin perasaan senasib sepenanggungan yang membuat kami akhirnya bersatu padu melawan kerasnya dunia perkuliahan. Mulai dari menghadapi sulitnya mendapatkan nilai, berjibaku menyelesaikan rentetan dunia per-Lab-an anak Sains dan sampai pada akhirnya bertahan hidup menghadapi senior yang sering kali tak sejalan dengan kami. Sampai pada akhirnya kami memutuskan untuk membuat jalan cerita yang baru agar terkenang, bahwa dulu pernah ada 8 wanita tangguh yang juga berkuliah dan berhasil menaklukan walau tak sempurna memang, Nah, bukankan manusia bukan makhluk yang sempurna !! *sempurnaaaaa Andra and backbone :D 

Disini saya tidak ingin mengulas bagaimana perjuangan kami, yang pada akhirnya dapat bergelar S.Si. Disini saya hanya ingin mengabarkan berita bahagian ahirnya ada "Pembuka Calak". Berita apalagi, dari seorang wanita setelah pada akhirnya berhasil mendapat gelar kalau bukan menikah. Yes, setelah setahun bergelar S.Si, Desy akhirnya mencadi yang pertama dari kami untuk menyempurnakan setengah agamanya. Bagi saya pribadi decy ini sebagai penengah diantara kami. Orang yang paling simple, santai dan berjiwa besar. Saya pikir selama berkuliah 4 tahun ia adalah orang yang pernah punya masalah dengan kami. Yang ngejalani perkuliahan dengan santai namun tetap ber-lucky besar karena ujungnya bernilai A. Gak pernah ngotot dalam menjalani dan gak pernah ngoyo mengikuti perkuliahan. Semuanya simple gak seperti sayayang lebih banyak grasak-grusuknya. Tepat sehari sebelum hari kemerdekaan Indonesia tanggal 16 agustus 2015 ia dipesunting oleh tambatan hatinya yang juga kakak kelasnya ketika SMP dulu bang Bagus Hadi Wiyanda. Kami sendiri sudah lama mengenal abang yang satu ini. Abang yang juga dengan penuh kerelaan hati setelah pulang dinas, menghampiri kami untuk menemani proses "ACC LAB" yang acap kali sampai malam hari dan dengan keihklasan hati dimintai tolong untuk membeli makanan untuk kami. *Tapi mungkin sebenarnya itu karena ada desy juga hahah *piss*
Membaca janji Suami, setelah prosesi ijab qabul
Oh ya, satu cerita lucu lagi adalah malam sebelum acara saya, cindy, tata adek cindy dan zikri di traktir makan durian. Maklum setelah lebaran di Medan lagi musim durian. Kami makan di durian Pelawi namanya. Tempatnya paling cuma 5 menit dari rumah. Kami yang janjian malam setelah magrib akhirnya mendapat kabar bahagia karena alamdulillah semua durian tersebut ditraktir oleh cindy. Sebenarnya janjian mau ketemuan juga sama hilda dan wini, tapi karena wini yang bukan penikmat durian dan bisa muntah menciumnya ia mengundurkan diri sebelum bertarung hahah. Ini duriannya enak dan harganya murah banget. Siapa dulu coba yang nawarnya *saya, haha * 

saya - zikri dan cindy
Karena kala acara Desy digelar, kami sudah berserakan. Ada yang kembali ke kampung halamannya, ada yang merantau mengadu nasib kenegri orang atau bahkan ada yang melanjutkan studynya di negara lain. Harapan besar dari acara ini adalah pasti tentu akan Kedua mempelai berbahagia sampai maut menisahkan, Sakinah , mawaddah dan warahmah namun tak kalah besar dengan mengumpulkan kami yang berserakan. Harapan demi harapan agaknya sedikit terusik manakala mendapat telp dari Ayu yang tidak bisa hadir, karena bertepatan pada yanggal tersebut ia telah masuk kerja. Ya Ayu kini telah menetap di Pekan Baru, nah sehari sebelum hari H Isma panggilan Kharismayanti menelpon dan juga mengabarkan hal yang sama karena satu masalah yang terjadi diluar kuasanya. Segala sesuatu terjadi atas kehendak Allah, tidak bertemu kali ini juga Allah yang menentukan. Kalau ini ketentuan Allah pasti baik adanya. Semoga bisa berkumpul dan bisa segera menyusul dengan pasangan halal yang telah dipersiapkan oleh Allah untuk kami yang kala itu menjadi Bridemaids dengan dresscode "biru". Walau pada akhirnya juga warna biru itu juga menjadi satu dilematis karena ketika 5 orang kami yang dapat hadir berkumpul semuanya berserakan. Ada yang biru tua, muda atau campur pink dengan corak bunga-bunga didalamnya. Tapi, cerita kami hari ini tetap manis, semanis pertemuan pertama kali di kampus dulu. And, than who is the next Bride ? hahaha 

Dengan Pakaian Adat Batak Mandailing
Setelah Prosesi Ijab Qabul
Bridemaids Biru beselemak, Dar kiri (Hilda, Fitri, wini, saya dan Cindy )
Ntah gaya apa yang telah ditunjukkan cindy, yang jelas disini saya terlihat sangat boncel :'(
Gaya calon istri Dirut Rumah Sakit , haha :p
Dari kiri ( Indah *adek wini*, saya, Cindy, Bang bagus, Desy, Wina *kembaran wini*, Hilda, Wini dan Fitri )

P.S Ketika acara di hari H, kami janjian untuk hadir di acara Ijab qabul. Tapi ternyata wini dan hilda beserta wina dan Indah datang setelah ijab. Walhasil kami yang telah hadir (cindy, fitri dan saya) tidak ingin menyia-nyiakan acara ini. Ketika Ijab qabul yang masuk ke ruangan hanya untuk keluarga. Tapi bukan saya orangnya yang tidak bisa menerobos semua aturan itu. Saya mengisyaratkan dengan Cindy untuk masuk menyelip menjadi seksi dokumentasi. Ya, cindy sebagai pem-video dan saya sebagai tukang photo yang gak jelas. Sebenarnya saya hanya ingin memanjatkan doa setelah ijab qabul, kan katanya ada 1000 malaikat yang turn untuk mengabulkan doa. hahah. Walau pada akhirnya, kami harus menyelip menutupi para tetua dikeluarga decy dan mendapati wajah ibu-ibu yang sudah masam melihat kami karena menutupi mereka. huahahaha. *piss buk*

Dan untuk menutup cerita bahagia ini saya tutup dengan sebuah lagu asyik dari Bruno Mars "count on Me "

If you ever find yourself stuck in the middle of the sea
I'll sail the world to find you
If you ever find yourself lost in the dark and you can't see
I'll be the light to guide you
We find out what we're made of
When we are called to help our friends in need

You can count on me like 1, 2, 3
I'll be there
And I know when I need it
I can count on you like 4, 3, 2
And you'll be there
'Cause that's what friends are supposed to do, oh yeah
Ooooooh, oooohhh yeah, yeah

If you're tossin' and you're turnin'
And you just can't fall asleep
I'll sing a song beside you
And if you ever forget how much you really mean to me
Every day I will remind you

Oooh
We find out what we're made of
When we are called to help our friends in need

You can count on me like 1, 2, 3
I'll be there
And I know when I need it
I can count on you like 4, 3, 2
And you'll be there
'Cause that's what friends are supposed to do, oh yeah
Ooooooh, oooohhh yeah, yeah

You'll always have my shoulder when you cry
I'll never let go, never say goodbye
You know...

You can count on me like 1, 2, 3
I'll be there
And I know when I need it
I can count on you like 4, 3, 2
And you'll be there
'Cause that's what friends are supposed to do, oh yeah
You can count on me 'cause I can count on you 
 
The Mukjizat
We may not be able to play as freely as first friends, you meet you lover, blessed with it. God has made your hope come true. Keep your love and do not let dishonesty ruin your marriage and separate two of you. I hope that your marriage become your way to get the heaven. May your family always be happy and full of goodness. Happy wedding, My best Friend :) :*



Pecinta September

Sally Irvina

Komentar

  1. Haah, kenapa baru bacaaa~ Love this notes! haha

    BalasHapus
  2. Karena aku juga ngepostnya setelah kejadiannya hampir setahun. "Love this Notes" atau " Love dengan si pembuat Notes", wkwkw

    BalasHapus
  3. Hahahhahaha Aku baru baca 😘😘😘😘😘 kekeh2 sendiri 😂🤣🤣🤣

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Gadis Ponorogo

Kalian pernah bertemu dengan seseorang yang sangat menginspirasi ? Apa ? Belum ? hahah. Berarti kalau githu, saya duluan. Maksudnya saya duluan bertemu dengan orang yang seperti itu tak kurang dari 30 hari. Eitss, ini bukan 30 hari mencari cinta, namun ini 30 hari mencari jati diri dengan tujuan luhur menjadi manusia yang hakiki dengan kepribadian yang tinggi :))) *Tampang kece :)  30 hari terakhir ini, saya sangat bersyukur. Dikelilingi oleh orang-orang yang luar biasa. Terkadang saya suka mikir, bahwa diri ini selalu jauh dari syukur nikmat. Ingin rasanya, mengulang ke waktu lalu dan manarik kembali kata-kata yang penuh dengan kepesimisan setelah bertemu dan berada pada lingkaran yang luar biasa ini. Terlalu banyak intro, takutnya jadi gak penting terus nambahin dosa para reader karena bersumpah serapah pada tulisan gak penting ini !! *Tampang kece lagee :))) Beberapa hari yang lalu, salah satu dari mereka sebut saja namanya melati. Eh salah dink, Namanya Trisna Ari Rosinta

Post Paksaan #Eh

Dapat mention dari nyonyah yang kini berbeda pulau :p, Kata nyonyah, suruh tulis 17 resolusi baru di 2017, tapi saya lelah mikir resolusi. Saya mah siapa, Ngejalani sesuai norma yang berlaku aja sudah syukur, boro-boro mikir resolusi, Hidup sudah berat nyah !! Ditambah tugas dari nyonyah jadi tambah berat. hahaha Setelah beradu pendapat sengit, bersama nyonyah dan tuan diputuskan kalau diganti dengan 17 fact about me, terus di screenshoot di I.G setelah itu mention orang yang diinginkan. Pertama, saya tak ingin me-mention karena tak ingin di-mention :p. Deadline 2 hari setelah mention untuk pem-blogger amatiran kayak sayah adalah tenggang waktu sekarat urat nadi *lebay. Tapi nyonyah dan tuan suka maksa, mention tidak berkesudahan, dari pada punisment mending ditulis aja apa maunya. Ini pernyataan gak penting yang gak perlu dibaca seharusnya :p 17 fakta Unik Sally !!  Mari Di Mulai .. Nama saya Sally Irvina Ritonga lahir di padang dan hasil persilangan gen bapak Iriansyah

Hari #1

Saya kira, menikmati makanan enak itu adalah hak bagi segenap manusia yang ada di muka bumi. Jangan takut kalau mau makan, jangan sok kayak model papan atas yang mewajibkan punya ukuran badan yang minimalis supaya indah di pandang. Tapi kan gak semua manusia punya tuntutan yang seperti demikian, contohnya saya ! kwkwkw  Bisa makan dengan nikmat, selain butuh uang untuk menyediakan hal tersebut kita juga butuh dana untuk merawat tubuh supaya tidak sakit. Coba bayangkan, andai tersedia jejeran makanan yang lezat nan nikmat kalau kita sendiri tidak dalam keadaan baik misal demam, meriang, menggigil bisa di pastikan makanan nikmat tersebut tiada artinya.  Nah, sekarang coba lagi diperhatikan setelah uang dan kesehatan, saat menikmati juga butuh teman biar bumbu di makanan yang tadinya kurang garam sedikit, atau kurang micin sedikit jadi makanan sempurna yang ketika di telan. Bak katanya, teman yang mendampingi itu seperti micin alami ciye ciye ciye  1. Uang  2. Kesehatan  3. Teman  Terakhi